Manchester City berhasil meraih tiga poin setelah mengalahkan Bayern Munich dengan skor 3-2 di Etihad Stadium dalam ajang Liga Champions, Rabu (26/11) dini hari.
Kemenangan City pada pertandingan ini ditentukan oleh hattrick Sergio Aguero. Sedangkan Bayern sempat mencetak dua gol melalui Xabi Alonso dan Robert Lewandowski.
City berinisiatif mengambil serangan terlebih dahulu sejak menit pertama. Sebagai tuan rumah mereka berusaha memanfaatkan laga kandang ini dengan sebaik-baiknya.
Meskipun berstatus tim tamu namun Bayern rupanya tidak merasa gentar dan semakin sengit memberikan perlawanan. Hasilnya Arjen Robben berhasil mengancam di menit ke 7 namun masih berhasil dimentahkan Joe Hart.
Selepas itu, Bayern kian percaya diri meningkatkan serangan. Namun petaka justru menghampiri pasukan Josep Guardiola setelah Sergio Aguero dijatuhkan Mehdi Benatia di kotak terlarang di menit ke 20.
Benatia kemudian diusir wasit dan The Citizens mendapatkan hadiah penalti. Aguero yang menjadi aljogo tak menyia-nyiakan peluang emas dari titik putih dan berhasil membawa timnya unggul 1-0.
Bermain dengan 10 pemain dan dalam kedudukan tertinggal tak membuat mental pemain Bayern anjlok. Bahkan Die Roten justru berhasil menyamakan kedudukan di menit ke 40 melalui Xabi Alonso. Tendangan bebas pemain asal Spanyol itu sukses membuat Joe Hart tak berdaya.
Gol dari Alonso ini rupanya semakin membangkitkan semangat juang dari para pemain tim tamu. Hasilnya Robert Lewandowski berhasil membalikkan keadaan jelang babak pertama usai. Menyambut umpan matang Jerome Boateng, tandukan Lewandowski kembali merobek gawang Hart. Skor 2-1 untuk Bayern menutup jalannya babak pertama.
Usai turun minum anak asuh Manuel Pellegrini mencoba untuk bermain lebih agresif. Beberapa kali mereka mencoba menggebrak pertahanan Bayern dengan serangan-serangan cepat. Tapi Bayern bisa menutup lini belakang mereka dengan baik sehingga barisan penyerang City selalu menemui jalan buntu.
Merasa permainannya tak berkembang, pada menit ke 66 Pellegrini menarik James Milner dan memasukkan Stevan Jovetic untuk menambah daya dobrak. Dua menit berselang City kembali melakukan pergantian pemain. Pablo Zabaleta dimasukkan untuk menggantikan Bacary Sagna.
Sepuluh menit jelang pertandingan usai Bayern bermain dengan santai dan terkesan mengulur-ngulur waktu. Namun hal ini justru menjadi petaka untuk mereka. Alonso salah mengirim umpan dan berhasil di intersep Jovetic kemudian bola dikirim ke kaki Aguero. Pemain asal Argentina itu melakukan solo run dan akhirnya berhasil menaklukkan kiper Manuel Neuer. Skor seketika berubah menjadi imbang 2-2.
Gol dari Aguero ini ternyata mampu membangkitkan semangat bermain City. Tak membutuhkan waktu lama Aguero kembali merobek gawang Bayern dan membuat timnya berbalik unggul pada masa injury time. Hingga laga usai, skor 3-2 tak berubah dan membuat The Citizens mengunci tiga poin di kandang sendiri.
City masih punya peluang lolos ke babak 16 besar setelah mengumpulkan lima poin. Sedangkan Bayern tetap kokoh di puncak klasemen sementara Grup E dengan torehan 12 poin.
Statistik Pertandingan Manchester City - Bayern Munich:
Penguasaan bola: 44% - 56%
Shots (on goal): 10 (5) - 7 (4)
Corner: 6 - 0
Pelanggaran: 14 - 15
Offside: 7 - 0
Kartu kuning: 3 - 1
Kartu merah: 0 - 1
Susunan Pemain:
Manchester City: Hart; Sagna (Zabaleta 68'), Kompany, Mangala, Clichy; Fernando, Lampard; Navas, Nasri, Milner (Jovetic 66'); Aguero (Demichelis 90').
Bayern Munich: Neuer; Rafinha, Benatia, Boateng, Bernat; Hojbjerg, Alonso, Rode (Dante 25'); Robben, Lewandowski (Shaqiri 84'), Ribery (Schweinsteiger 81').
0 Response to "Liga Champion : Hattrick Aguero Benamkan bayer"
Posting Komentar